Friday 10 March 2017

WASPADA PENYAMARAN PENCULIKAN ANAK


bagi yang punya putra putri kecil sehingga hal ini begitu viral pada medsos sampai dengan saat ini.

Bagaimana tidak, sebuah gambar dalam bentuk surat edaran yang berisi himbauan kepada masyarakat agar selalu mewaspadai penculikan anak, ditambah lagi surat edaran tersebut mengatasnamakan Kapolda yang kebetulan mencatut nama kapolda Jawa Barat Dan Binmas Polda jawa Barat. Dalam himbauan Tersebut di informasikan bahwa saat ini sedang gencarnya penculikan anak-anak umur 1 - 12 tahun yang sedang marak dikampung-kampung dengan melakukan berbagai macam penyamaran. 

Dalam surat edaran tersebut juga meminta kepada orang tua untuk lebih hati-hati dalam menjaga anaknya. karena para penculik disebut-sebut menyamar dengan berbagai macam cara salah satunya Om Telolet, pengemis yang meminta-minta, ibu hamil dan masih banyak yang lainnya yang belum kita ketahui seperti apa bentuknya, yang jelas nantinya penyamaran mereka membuat kita selaku orang tua akan menaruh simpati tanpa ada kecurigaan sedikitpun akan menjadi seorang penculik.

Surat edaran yang berbentuk gambar yang beredar tersebut di daerah jawa barat yang mencatut nama Kapolda langsung menyebar ke seantero melalui Medsos seperti grup Whatsapp, BBM, Facebook dan lainnya dan sekarang sudah viral hingga ketelinga kita. Namun saat dikonfirmasi ke Kabit Humas Polda Jawa Barat Kombes Pol Yusri yunus dengan tegas beliau membantah berikut Kutipannya ;

"Memang betul sejak semalam beredar kabar tentang edaran mewaspadai penculikan anak tersebut, Sudah kami konfirmasi dan tidak ada satupun pihak kami yang yang mengeluarkan edaran tersebut, kalaupun ada himbauan kepada masyarakat, biasanya pihak kepolisian melakukan sosialisasi terlebih dahulu agar kepolisian lebih dekat dengan masyarakat". kata Yusri dengan nada Tegas.


Walaupun berita atau edaran tersebut dibantah keras oleh pihak kepolisian Jawa Barat  melalui kabit Humasnya namun kita selaku orang tua sangatlah patut mewaspadai karena ini bukanlah yang pertama kali berembus berita seperti sekarang ini, seperti berita penjual alat rumah tangga yang berjualan kerumah-rumah ataupun penjual sepatu keliling sering kita lihat didepan mata yang katanya mereka melalukan tidak kriminal yang membahayakan bukan saja anak-anak tetapi semua lapisan masyarakat.

Selanjutnya beredar kabar burung bahwa telah terjadi penculikan di TK Gampong Baru Kecamatan Samalanga Kota Juang Bireun informasi yang kita dapat Bahwa seorang ibu yang agak terlambat menjemput anaknya pada TK Gampong Baro, setibanya si ibu tidak didapati anak nya walaupun ditunggu hampir semua anak sekolah pulang serta di cari kesana kemari hasilnya nihil anak nya tidak didapati juga,

Konon si ibu sudah mencoba laporkan perkara kehilangan anaknya kekopolsek terdekat dan sekarang sedang ditangani pihak kepolisian berdasarkan wawancara kopi morning penduduk setempat. 

Demikian sekilas informasi yang beredar sekarang ini baik Medsos atau bukan. Kita selaku orang tua patut Waspada dan memberi perhatian penuh kepada anak sebelum semuanya terlanjur terjadi, terlepas info itu Hoax atau bukan karena pepatah mengatakan "apa gunanya Nasi sudah jadi Bubur" 



Sumber : (Inspirasi Sore).


EmoticonEmoticon